Pages

Pemuda Masa Kini

Saya heran dengan kondisi pemuda hari ini, dalam beberapa forum diskusi saya melihat para pemuda bukan membicarakan gagasan yang mencerahkan dan berdebat dalam hal itu, akan tetapi malah terlihat seperti penghakiman. Seperti menegaskan saya yang berhak mendapat posisi dan kedudukan dan anda tidak berhak. Mungkin hal ini yang membuat mandul nya gerakan para pemuda. Dilain hal seringkali pemuda itu berdiskusi akan tetapi selalu tidak merumusakan langkah taktis sebagai garis gerakan, ya seperti itulah realitanya pemuda hari ini. Kritik bagi saya, dan bagi semua pemuda yang ada di Indonesia.  


Ditengah para pemuda sibuk sendiri, diluar sana rakyat sudah terbiasa melihat para pejabat membual dengan janji manis namun ujung nya menyengsarakan. Mereka sudah letih. Apa kita perlu revolusi? Tapi nampaknya sulit, lihat saja kondisi Indonesia hari ini biaya pendidikan yang mahal, biaya untuk kesehatan yang mencekik, BBM, dll membuat mereka tetap diam saja karena tak berdaya, sepertinya bukan karena mereka tidak paham terhadap kondisi ini. Tapi karena mereka tidak memiliki bayangan kehidupan yang lebih baik dari ini. Perlawanan akan ada ketika meraka memiliki bayangan kehidupan yang lebih baik, dan mereka menyadari bahwa mereka sudah tidak mampu lagi menampung beban hidup ini, dan kita kaum muda harus berperan dalam memeberikan bayangan kehidupan yang lebih baik dengan konsep politik yang kita semua percaya bahwa itu bisa diwujudkan! Dengan demikian akan ada perlawanan, perlawanan untuk ketidak adilan. Dan kita kaum muda haru mengambil peran.


Senjata yang paling kuat,
Yang sebenarnya dimiliki seorang pejuang
Adalah keyakinan dan konsekuensi. (Tan Malaka)

*Terinspirasi oleh buku Minggir! Waktunya Gerakan Muda Memimpin pengarang Eko Prasetyo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar